Monday, April 9, 2018

Persiapan Diri Tanpa Meremehkan Lawan, Jokowi Berlatih Tinju


Oleh : Diah Ayu Marantika

(https://www.youtube.com/watch?v=xla6r2PVWN4)

Selain pernah memposting video berlatih memanah, giliran video berlatih tinju yang Presiden Joko Widodo posting di akun youtube pribadi miliknya, pada 3 April 2018. Dua jenis olahraga yang secara filosofi mempunyai maknanya masing-masing.

  
Memanah merupakan olahraga yang dilahirkan dalam peperangan masa lalu. Memanah adalah sebuah keterampilan yang mesti dimiliki oleh lelaki agar dapat memperhatikan diri dari serangan musuh atau untuk memburu hewan di alam liar.

Sedangkan tinju, merupakan pertarungan  satu lawan satu antara lelaki sejati untuk menjadi yang terkuat. Untuk menjadi petinju dibutuhkan stamina, kecerdikan, dan kemampuan mengelak dari pukulan lawannya. Tentunya, terdapat filosofi khusus dari kedua jenis olahraga tersebut, mengingat Jokowi bukanlah seorang atlet.

Gaya kepemimpinan Jokowi yang begitu merakyat tentu berbeda dengan pendahulunya Soekarno, Soeharto, BJ Habibie, Megawati Soekarnoputri, Gus Dur dan SBY. Jokowi menghadirkan suatu nuansa yag berbeda. Melalui gayanya, Jokowi banyak memberikan pesan-pesan tersirat yang khas.

 (https://www.instagram.com/jokowi/)

Dengan Jokowi berlatih tinju, dapat dimaknai bahwa dia sedang mempersiapkan diri untuk mengarungi duel politik sampai tahun depan. Jokowi memberi pesan kepada lawan politiknya bahwa dia tidak menganggap remeh mereka. Meskipun dia pemilik sabuk juara Presiden Republik Indonesia.

Sebaik mungkin melakukan persiapan sejak dini, agar kekuataannya tetap terjaga begitu memasuki pertarungan sesungguhnya tahun depan. Persiapan yang kurang matang dan menganggap remeh kekuatan lawan bisa menjadi malapetaka bagi seorang pertahanan, karena kekuatan seorang pemenang sejatinya terletak pada latihan dan persiapannya sejak dini.